Budaya

PDL KALTARA Akan Gelar Festival Budaya Lundayeh, Masyarakat Dapat Saksikan Melalui Virtual

Jumat, 9 Juli 2021, 13:18 WIB
Dibaca 3.298
PDL KALTARA Akan Gelar Festival Budaya Lundayeh, Masyarakat Dapat Saksikan  Melalui  Virtual
Sumber Foto: Sanggar ULONG DA'A

Persekutuan Dayak Lundayeh (PDL) di Kalimantan Utara akan menyelenggarakan Festival Budaya Lundayeh. Pelaksanaan kegiatan Festival Budaya Lundayeh ini akan dilaksanakan di kota Nunukan, Kalimantan Utara. Selama dua hari, hari Jumat dan Sabtu dari tanggal (16-17 Juli 2021.)

Hanya saja pelaksanaan event tahun ini sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya. Karena kita hingga kini masih memerangi covid-19, tentu tidak memungkinkan dilaksanakan secara luring. Karena itu, festival budaya Lundayeh ke-2 tahun 2021 dilaksanakan dan disiarkan secara virtual (daring) aplikasi Zoom, recording dan live on di YouTube @pdlnunukan maupun Facbook &Instagram @pdlnunukan. Selama Festival berlangsung, penonton tidak ada di lokasi acara.

Nantinya, di lokasi pelaksanaan Aco Lundayeh, hanya ada panitia dengan jumlah terbatas, dan tamu undangan yang hadir langsung, tentunya sesuai protokol kesehatan.

Semangat, Budaya Membangun Bangsa.

Untuk para warga masyarakat umum, maupun masyarakat Dayak Lundayeh dimanapun, baik anggota DPW/DPC PDL di manapun bisa menyaksikan live secara langsung ditempat masing-masing, jika nonton bareng harus sesuai protokol kesehatan, harus menerapkan 3M Plus (Memakai Masker, Mencuci Tangan dengan sabun, dan Menjaga Jarak).

Mengapa Aco Lundayeh ke-2 dilaksanakan di kabupaten Nunukan?

Perlu kita kilas balik pada tahun 2018 Aco Lundayeh ke-I dilaksanakan di Desa Pulau Sapi, Kabupaten Malinau sebagai tuan rumah saat itu.

Lalu, semula Aco Lundayeh ke-2 ini dilaksanakan langsung di Long Bawan, Kecamatan Krayan, pada tanggal 15 Juli 2021, akan tetapi karena kondisi pandemi covid-19 saat ini maka acara tersebut ditunda ke tahun berikutnya--setelah usainya pandemi.

Karena itu, acara Aco Lundayeh ke-2 tetap lilaksanakan secara daring atau virtual tahun ini di Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, dalam rangka untuk memperingati Aco Lundayeh ke-2 yang diperingati setiap tiga tahun sekali.

Akhirnya, sipkan diri kita, untuk menyambut event besar festival Aco Lundayeh. Melalui partisipasi, kontribusi, dan tindakan untuk suku Dayak Lundayeh.

Kebersamaan ini akan meningkatkan kebersamaan kita untuk membangun Lundayeh dimasa yang akan datang.

Sebagaimana tema Aco Lundayeh ke-2, Persekutuan Dayak Lundayeh (PDL) tahun ini, “ Lundayeh Bersatu, Lundayeh Bekerja, dan Memberi Kebaikan.”

 

PDL NGEDO ULUN TAU!

***