Filosofi

Fokus

Rabu, 24 Maret 2021, 19:24 WIB
Dibaca 590
Fokus
Fokus

Bagaimana caranya untuk fokus?
Pertama-tama, tarik nafas perlahan-lahan. Kemudian, coba kosongkan pikiran. Konsentrasi. Pusatkan perhatian pada apa yang ingin kita capai atau selesaikan.

Buang jauh-jauh hal-hal yang mendistraksi atau mengganggu pikiran kita.

Kalau perlu, kita catat saja sebentar, supaya kita bisa fokus pada apa yang harus kita selesaikan. Hal-hal yang kurang atau tidak penting untuk kita kerjakan saat ini, kita tunda pengerjaannya nanti.

Sering kali kita terdistraksi dengan interupsi seperti telepon atau pesan-pesan pendek melalui email atau HP. Simpan atau matikan saja komputer, internet atau HP untuk sementara waktu supaya bisa lebih fokus.

Berikan batasan waktu untuk fokus. Kadang kita bisa fokus selama 1-2 jam, setelah itu kita perlu istirahat.

Jangan forsir secara berlebihan supaya kita tidak cepat stress dan kelelahan. Inti dari fokus adalah latihan pengendalian diri. Memfokuskan diri pada hal yang paling penting untuk dikerjakan pada saat ini, dan meninggalkan atau mengabaikan pekerjaan-pekerjaan lain yang kurang penting atau tidak menjadi prioritas. Dengan punya fokus, kita bisa menyelesaikan lebih banyak pekerjaan dengan lebih baik, daripada berusaha untuk mengerjakan banyak hal pada satu waktu.

***

Tags : filosofi